Pinset Medis ini tidak asing lagi dilihat bukan? sering kita temukan saat pratikum di laboratorium dan saat dinas dirumah sakit. Secara umum fungsi pinset digunakan untuk menjepit benda-benda berukuran kecil atau jaringan. Jika sahabat Appskep semua melihat dengan wujud asli sangat mudah untuk dibedakan kok antara pinset anatomis, chirugis dan splinter.
Fungsi pinset berdasarkan jenisnya:
1. Pinset Anatomis, fungsinya untuk menjepit kasa sewaktu menekan luka dan membantu proses menjahit luka
2. Pinset Chirugis, fungsi untuk membersihkan atau mengambil sisa-sisa luka jahitan, membentuk pola jahitan dan meremove jahitan, menjepit kasa sewaktu menekan luka, menjepit jaringan yang tipis dan lunak
3. Pinset splinter, fungsinya untuk mencegah overlapping atau mengadaptasi tepi-tepi luka.
Meski jenis dan fungsi pinset yang telah disebutkan tadi berbeda-beda, semuanya dapat digunakan dengan cara yang sama.